Bahasa koreanya hujannya sudah reda

bahasa koreanya musim hujan
Selamat malam para pembaca, bagaimana kabarnya apakah sehat selalu? Apakah di lokasi pembaca sekalian akhir-akhir ini sudah turun hujan? Di Salatiga beberapa hari ini selalu turun hujan, baik itu hujan deras, hujan gerimis, atau hanya mendung menggelayut he.. he.. Sepertinya sudah mulai masuk musim hujan ya.. Para pembaca harap waspada dengan serangan flu. 감기 조심하십시오 여러분!

Masih bertemakan hujan, mbakE akan membahas tentang hujan dalam bahasa Korea. Pertama adalah musim hujan, bagaimana mengatakannya dalam bahasa Korea? 한국말로 어떻게 말하죠?
Bahasa Koreanya musim hujan = 우기 (u-gi)

Simpel sekali ya, cuma 2 sukukata dan mudah diingat. Indonesia yang negara tropis ini hanya punya 2 musim saja yaitu musim kemarau (kering) dan musim penghujan. Dan kedua musim ini punya bahasa Koreanya masing-masing. Jadi para pembaca harap tidak memakai kata 겨울 (gyeoul) atau musim dingin untuk menyebut musim hujan di Indonesia. Walaupun saat musim hujan tentu saja dingin, tapi di Indonesia tidak ada salju jadi kurang pas kalau memakai kosakata musim salju.

MbakE lanjutkan dengan kosakata yang kedua yaitu reda atau terang. Bagaimanakah bahasa Koreanya jika ingin mengatakan hujannya sudah reda / sudah terang ?
Bahasa Koreanya sudah reda / sudah terang = 그쳤다 (geu-chyeot-ta)
bahasa koreanya sudah reda / sudah terang
Seperti pada gambar, kata 그쳤다 (geuchyeotta) adalah bentuk lampau (past tense) kata dasar 그치다 (geuchida) yang artinya berhenti/stop. Biasanya orang Indonesia mengekspresikan seperti ini:
Hujannya sudah berhenti (수다 버르흔띠)
Hujannya sudah reda (수다 르다)
Hujannya sudah terang (수다 뜨랑)

Lalu bagaimana mengatakannya dalam bahasa Korea, hujannya sudah reda ?
비가 그쳤습니다  
biga geuchyeotseumnida (formal) 
비가 그쳤어요 
biga geuchyeo-sseoyo (standar) 
비가 그쳤어 
biga geuchyeosseo (informal/banmal)

Mudah bukan? Silakan para pembaca mempraktekkan ^^

Pecinta bahasa Korea sejak tahun 2011 hingga sekarang. Penutur aktif bahasa Jawa, baik itu dialek Semarang-an, Jogja-nan, maupun Suroboyo-nan.

Share this

Berlangganan via email

Related Posts

Previous
Next Post »

Terima kasih sudah menuliskan komentar. Komentar Anda akan dimoderasi lebih dahulu jadi tidak akan langsung muncul.